Pameran bahan bangunan, arsitektur, dan interior terbesar di Indonesia, IndoBuildTech Expo, secara resmi mengumumkan kehadirannya untuk tahun 2026 dengan konsep yang lebih besar dan ekspansif. Menandai dimulainya rangkaian pameran, PT Debindo International Trade & Exhibition selaku penyelenggara telah sukses menggelar “The Grand Launching of IndoBuildTech Expo Series 2026”.
Acara peluncuran eksklusif ini diadakan pada hari Kamis, 25 September 2025, bertempat di Ballroom JS Luwansa Hotel, Jakarta. Acara ini dihadiri oleh ratusan perwakilan brand di industri, mitra strategis, dan asosiasi terkait untuk mendapatkan informasi terbaru mengenai gelaran IndoBuildTech Expo 2026.
Grand Launching IndoBuildTech Expo Series 2026 dibuka dengan sambutan dari Bapak Rafidi Iqra Muhamad selaku Direktur PT Debindo International Trade & Exhibition. Bapak Rafidi Iqra Muhamad menekankan komitmen IndoBuildTech Expo untuk “menjadikan IndoBuildTech Expo sebagai pusat unggulan untuk promosi, branding, business networking, dan motor penggerak pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan di tahun 2026.”
Sambutan juga datang dari para mitra utama, yakni Bapak Gunadi Saputra (Senior Offline Engagement Manager TACO), Ibu Maria Veronica Simanjuntak (Head of Marketing KOHLER Indonesia), dan Bapak Ar. Pierre A. Pongai, IAI (Ketua IAI Banten). Momen tersebut juga ditandai dengan penyerahan plakat apresiasi oleh Bapak Rafidi Iqra Muhamad kepada para mitra utama, sebagai bentuk apresiasi bagi para mitra yang telah memberikan dukungan terhadap kesuksesan IndoBuildTech Expo.
Pemaparan komprehensif pameran pada acara Grand Launching IndoBuildTech Expo Series menjadi momentum utama sekaligus meresmikan rangkaian IndoBuildTech Expo 2026 sebagai agenda wajib bagi seluruh profesional di industri konstruksi, arsitektur, dan interior di Indonesia.
Berikut adalah rangkaian lengkap IndoBuildTech Expo Series 2026 yang akan datang:
- IndoBuildTech Expo Bandung: 07-10 Mei 2026 (Sudirman Grand Ballroom)
- IndoBuildTech Expo Part 1: 08-12 Juli 2026 (ICE, BSD City)
- IndoBuildTech Expo Surabaya: 17-20 September 2026 (Grand City Convex)
- IndoBuildTech Expo Part 2 : 25-29 November 2026 (NICE, PIK 2)
IndoBuildTech Expo berkomitmen untuk selalu menghadirkan inovasi dan terus memperluas jangkauannya dengan menyajikan pengalaman pameran yang semakin menarik. Rangkaian pameran ini hadir sebagai platform utama bagi brand-brand ternama di industri untuk menampilkan terobosan dan inovasi terbaru mereka. Pastikan kehadiran Anda di ajang profesional terbesar yang menjadi penentu tren bahan bangunan, arsitektur, dan interior masa depan di Indonesia.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari rangkaian pameran paling bergengsi ini! Ikuti terus Instagram @indobuildtech atau Facebook IndoBuildTech Expo untuk informasi lebih lanjut dan update terbaru.







